aril valentino

Tag Kondisional pada Blogger

Tag Kondisional pada Blogger

Tag kondisional dapat digunakan pada template blog Anda untuk menentukan konten yang ditampilkan pada halaman tertentu yang sesuai dengan kondisi. Sebagai contoh, Anda ingin menampilkan widget kotak komentar hanya di bawah posting blog Anda. Maka Anda dapat menggunakan tag kondisional halaman item seperti ini:
 
<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'> 
<div class='fb-comments' data-num-posts='10' data-width='615' expr:href='data:post.url'/> 
</b:if>

Berikut beberapa jenis tag kondisional pada blogger:
 
Tag Kondisional Halaman Muka/Homepage
Halaman Muka/Homepage yang biasa disebut juga dengan beranda adalah halaman url awal atau tanpa cabang, seperti: http://www.arilvalentino.tk 
Bentuk dari tag kondisionalnya seperti berikut:
<b:if cond='data:blog.url == data:blog.homepageUrl'>
OBJEK
</b:if>

Tag Kondisional Halaman Item
Item disini merupakan halaman posting. Sehingga bentuk urlnya merupakan url dari halaman posting seperti:
http://www.arilvalentino.tk/2013/01/tag-kondisional-pada-blogger.html
Bentuk dari tag kondisionalnya seperti berikut:
<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'> 
OBJEK
</b:if>


Tag Kondisional Halaman Statis
Halaman statis merupakan jenis halaman khusus dari Blogger yang akan berakhir pada nama berkas, namun saat halaman tersebut telah terbit halaman tersebut tidak akan masuk dalam daftar arsip blog, seperti ini:
http://www.arilvalentino.tk/p/content.html
http://www.arilvalentino.tk/p/mp3.html

Bentuk dari tag kondisionalnya seperti berikut:
<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;static_page&quot;'>
OBJEK
</b:if>


Tag Kondisional Halaman Indeks
Halaman indeks adalah semua jenis halaman yang bukan halaman item:
http://www.arilvalentino.tk/p/content.html 
http://www.arilvalentino.tk
Bentuk dari tag kondisionalnya seperti berikut:
<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;index&quot;'> 
OBJEK
</b:if>

Tag Kondisional Halaman Label
Halaman label merupakan tipe halaman hasil sortir label posting, yang umumnya diawali dengan cabang search/label/ kemudian diakhiri dengan kata kunci label, seperti ini:
http://www.arilvalentino.tk/search/label/Software
Bentuk dari tag kondisionalnya seperti berikut:
<b:if cond='data:blog.searchLabel'> 
OBJEK
</b:if>


Tag Kondisional Halaman Tertentu
Tag kondisional ini digunakan jika kamu ingin menampilkan atau menyembunyikan objek pada tipe halaman tertentu yang bersifat sangat spesial.
Bentuk dari tag kondisionalnya seperti berikut:
<b:if cond='data:blog.url == &quot;URL HALAMAN&quot;'>
OBJEK
</b:if>

Tag Kondisional Halaman Kesalahan/Error Page
Halaman kesalahan/error page adalah halaman yang tidak ditemukan. URL yang tidak benar dan mengarah kepada sesuatu yang tidak pernah ada pada blog kita:
Bentuk dari tag kondisionalnya seperti berikut:

<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;error_page&quot;'>
OBJEK
</b:if>

Tag Kondisional Halaman Label Tertentu
Sama dengan tag kondisional halaman label, hanya saja dengan nama label tertentu seperti berikut: 
http://www.arilvalentino.tk/search/label/Ebook
Bentuk tag kondisionalnya:
<b:if cond='data:blog.searchLabel == &quot;Ebook&quot;'>
Saya akan tampil di halaman label `Ebook`
</b:if>
 

Tag Kondisional Halaman Pencarian
Halaman pencarian adalah tipe halaman hasil pencarian, yaitu halaman yang akan terbuka ketika kamu mengetik kata kunci pencarian pada kotak pencarian blog, serperti berikut: 
http://www.arilvalentino.tk/search/q?=mp3
Bentuk dari tag kondisionalnya seperti berikut:

<b:if cond='data:blog.searchQuery == &quot;mp3&quot;'>
Saya akan tampil di halaman pencarian yang memiliki kata kunci `mp3`
</b:if>

Nah itu lah beberapa tag kondisional pada Blogger. Semoga dapat membantu.
Share this article :
kaca patri
 
Support : arilvalentino@hotmail.com | Facebook | Twitter
Copyright © 2013. Aril Valentino - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger